Minggu, 20 Maret 2016

Deretan Mobil Paling Laris 2016

Honda Mobilio, Jakarta - Penjualan mobil di Indonesia dalam dua bulan pertama tahun ini masih belum menunjukan pertumbuhan yang diharapkan banyak pihak. Selama Februari 2016 total penjualan mobil berdasarkan wholesales (pengiriman mobil dari pabrik ke dealer) mampu membukukan 88.238 unit.
Menurut data Gaikindo (Gabungan Industri Kendaraan Bermotor), mobil model low MVP masih jadi penyumbang terbanyak penjualan mobil nasional. Mobil sejuta umat buatan Toyota, yaitu Avanza menempati posisi pertama yang masih menjadi mobil paling banyak dibeli orang Indonesia dengan total penjualan mencapai 8.872 unit.


Sedangkan di urutan kedua, yaitu mobil anyar Honda, BR-V yang di luar dugaan mencatat penjualan sebesar 5.575 unit pada Februari 2016. Untuk posisi ketiga penjualan terbanyak secara nasional ditempati oleh All New Kijang Innova yang mencapai penjualan sebanyak 5.014 unit.
Sementara itu di peringkat keempat ditempati mobil murah ramah lingkungan Daihatsu Ayla dengan torehan 4.401 unit. Lantas model apa saja yang berada di urutan 15 besar mobil paling banyak dibeli sepanjang bulan Februari 2016?
Berikut deretannya:
1. Toyota Avanza: 8.872 unit
2. Honda BR-V: 5.575 unit
3. Toyota Kijang Innova: 5.014 unit
4. Daihatsu Ayla: 4.401 unit
5. Daihatsu Gran Max: 4.281 unit
6. Honda HR-V: 4.226 unit
7. Toyota Agya: 4.078 unit
8. Honda Mobilio: 3.825 unit
9. Mitsubsihi Pajero Sport: 3.115 unit
10. Daihatsu Xenia: 3.047 unit
11. Suzuki Carry pick-up: 2.926 unit
12. Suzuki Ertiga: 2.837 unit
13. Datsun Go Panca:  2.059 unit
14. Honda Brio Satya: 2.055 unit
15. Mitsubishi L-300 pick-up diesel: 2.041 unit.

Baca Juga Mengenai Harga Honda Mobilio